|
Belum lama ini Facebook bekerjasama dengan 50 operator di 45 negara untuk menyajikan akses gratis ke situs jejaring ini menggunakan ponsel. Syaratnya, pengakses merupakan pelanggan dari operator yang terdaftar di 45 negara tersebut.
Caranya mudah, tinggal akses 0.facebook.com maka situs itu bisa diakses gratis via mobile. Bahkan, akan ada notifikasi jikalau pelanggan ternyata keluar dari web facebook tersebut dan pindah ke situs lain. Jadi, pelanggan operator bisa menjaga pengeluaran biaya pulsa.
Sementara ini akses facebook mobile gratis ini terdaftar untuk beberapa operator di Indonesia seperti Axis, 3 dan Telkomsel. Dan, menyusul nanti untuk operator XL.
Jadi, cukup akses 0.facebook.com. Tapi perlu diingat, tampilan nantinya hanya berbasis text. |
0 comments:
Posting Komentar