Sabtu, 12 Juni 2010

Review iPhone 4G


Setelah sekian lama jadi rumor di blantika media alam maya, akhirnya Apple resmi mengumumkan keberadaan iPhone 4. Selain tampil menawan lewat disain eksklusif, iPhone 4 pun bakal hadir dengan fasilitas video recording berkekuatan besar, hingga 720p@30 fps. Alhasil, iPhone 4 ini juga kerap kali disebut sebagai iPhone HD.


Sebagai produk baru, iPhone 4 mengusung sistem operasi versi baru, yakni iOS 4. Dengan sistem operasi terbaru ini ternyata banyak keunggulan yang bisa disajikan dibanding ponsel iPhone terdahulu (3G & 3GS) sebut saja kemampuan multitasking yang lebih yahud.

Untuk kelengkapan fitur, iPhone 4 didukung kamera 5 megapiksel. Ketajaman layar pun superior, dimana menempatkan display sentuh 3,5 inci berkerapatan 640x960 piksel, pada kedalaman 16 juta warna. Alhasil layar terlihat terang, tajam dan dinamik.

Seperti sudah diinfokan didepan, kamera iPhone 4 sanggup merilis video berkualitas HD, dengan resolusi 720p@30 fps. Hasilnya dipastikan jernih, tajam dan ga bakalan putus-putus alias mulusss. Satu lagi, iPhone 4 dibekali kamera depan VGA. Piranti tersebut bisa berfungsi sebagai kamera video call, hanya dalam koneksi Wi-Fi saja. Tak bisa untuk mendukung layanan video call ‘biasa’ seperti yang sudah biasa kita kenal.

iPhone 4 memiliki slot SIM card micro. Jadi, mini SIM card seperti yang dilekatkan produk iPad 3G. Alhasil, bukan model SIM card standar, lebih kecil. Untuk SIM card ‘mini’ ini, salah satu operator lokal XL Axiata tercatat sudah mulai memproduksinya.


Spesifikasi:
Jaringan: Quadband GSM & HSDPA; Dimensi: 11.52 x 5.86 x 0.93 cm; Berat: 137 g; Layar: TFT capacitive touchscreen, 16M colors, 640 x 960 piksel, 3,5 inci widescreen, Multi-Touch display; Kamera utama: 5 MP, 2592 x 1944 piksel, autofocus, LED flash, Video HD (720p@30fps); Kamera sekunder: VGA, videocalling over Wi-Fi; Memori internal: 16/32 GB storage; Transfer Data: GPRS 10, EDGE 10, HSDPA 7,2 Mbps, HSUPA, 5,76 Mbps; Konektivitas: Wi-Fi 802.11 b/g/n, Bluetooth v2.1 (A2DP+ EDR), USB v2.0; OS: iOS 4 (based on Mac OS); CPU: Apple A4 processor; Messaging: SMS, MMS, Email, Push Email; Browser: HTML (Safari); Fitur lain: Fingerprint-resistant oleophobic coating, Touch focus, LED video light, geotagging, permukaan anti gores, Multi-touch input method, sensor accelerometer/gyro/proximity, GPS (A-GPS), Active noise cancellation, Digital compass, Google Maps, iBooks app, Audio/video player, Voice command/dial, TV-out; Baterai: lithium-ion

0 comments:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails
 
Pojok Informasi Elektronik Copyright © 2010 yorachinfo Designed by admin of yorachinfo