Minggu, 31 Januari 2010

GAME NUSANTARA ONLINE

 
 
Dalam sepuluh tahun mendatang game bergenre Massively multiplayer online role-playing game (MMORPG) karya anak bangsa, Nusantara Online menargetkan akan memasukan 33 kerajaan dalam game tersebut.

"Saat peluncuran nanti Nusantara online hanya diwakili tiga kerajaan, Sriwijaya, Majapahit dan Padjajaran, tiap tahunnya kami akan menambah tiga kerajaan berarti sepuluh tahun ke depan setiap provinsi akan ditampilkan kerajaannya," ujar  perwakilan pengembang game Niusantara online Sigit  Widodo di sela acara seminar Teknologi Informasi bertajuk 'Melirik Peluang Bisnis Industri animasi' di Roxy Square Jakarta, Kamis (28/1/2010).

Meskipun, belum dikomersialkan, tapi setidaknya game nusantara online telah menarik perhatian sejumlah gamers Indonesia. "Dari grup facebook tentang Game Nusantara online rata-rata hampir sekira 1000 orang dalam sebulan telah menjadi anggota padahal, publikasi belum begitu gencar," kata Sigit.

Ditambahkan Sigit, game tersebut rencananya akan dirilis dalam versi beta pada Maret 2010, dan baru diluncurkan komersial pada April 2010. "Pada uji coba terakhir tanggal 13 Januari 2010 masih terdapat beberapa kendala dan dipastikan dalam delapan minggu  masalah tersebut akan selesai, April bisa diluncurkan," kata Sigit.

Ditambahkan Sigit, untuk melayani game online tersebut, pengembang telah menyiapkan enam server yang dipusatkan di Telkom. "kemungkinan besar kami akan menambah empat server lagi sehingga menjadi sepuluh server, karena kami memprediksi dalam tiga bulan pengguna game yang bermain dalam waktu bersamaan bisa mencapai 6000 user," katanya.

Nusantara Online, selaku pengembang game juga telah menggaet sejumlah pihak seperti telkom, Indosat dan Gudang Voucher untuk menjalankan bisnisnya tersebut. Pengguna memang tak dikenai biaya untuk mengunduh game Nusantara Online, namun pengguna yang ingin menambahkan detail sejumlah tokoh dapat membeli item-item dengan voucher seharga mulai dari Rp10.000. "Untuk item kami memiliki sekira 14 kategori dan masing-masing memiliki ribuan, harganya kisaran ratusan perak hingga ribuan," kata Sigit.
Sumber : viva


0 comments:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails
 
Pojok Informasi Elektronik Copyright © 2010 yorachinfo Designed by admin of yorachinfo